Jakarta — Wawasan Hukum Nusantara (WHN) kembali menunjukkan komitmennya dalam membangun kualitas sumber daya manusia Indonesia. Organisasi ini mendapat kepercayaan untuk merekrut sebanyak 50 mahasiswa penerima beasiswa yang akan melanjutkan pendidikan Strata Satu (S1) Jurusan Manajemen dengan skema studi lintas negara Indonesia–Taiwan.
Ketua Umum Wawasan Hukum Nusantara, Capt. Arqam Bakri, S.E., M.Mar., M.BA, menyampaikan bahwa program beasiswa tersebut dirancang untuk memberikan pengalaman pendidikan internasional kepada generasi muda Indonesia. Dalam skema yang ditetapkan, mahasiswa akan menjalani satu semester perkuliahan di Indonesia dan melanjutkan empat semester berikutnya di Taiwan.
“Alhamdulillah, WHN mendapat kepercayaan untuk merekrut 50 mahasiswa penerima beasiswa. Program ini diharapkan dapat melahirkan generasi terbaik Indonesia yang memiliki daya saing global,” ujar Capt. Arqam Bakri dalam keterangan resminya, Rabu (07/01/2026).
Menurutnya, kerja sama pendidikan ini tidak hanya berfokus pada penguatan akademik, tetapi juga pada pembentukan karakter, wawasan internasional, serta kemampuan manajerial yang dibutuhkan dalam menghadapi tantangan global.
WHN menegaskan bahwa program beasiswa ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan organisasi dalam mendukung pembangunan nasional melalui sektor pendidikan. Dengan membuka akses studi ke luar negeri, WHN berharap para penerima beasiswa kelak dapat berkontribusi aktif bagi kemajuan bangsa dan negara.
Program ini sekaligus menjadi bukti peran strategis Wawasan Hukum Nusantara dalam mendorong peningkatan kualitas generasi muda Indonesia melalui kolaborasi pendidikan internasional.,(SC)

